Alamat : Jl. Proklamasi Nomer No.121, Abadijaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat 16417
Kontak : +628128250007
 
Material Bangunan

8 Material Bangunan Terbaik yang Bisa Anda Gunakan

Material Bangunan

Dalam pembangunan sebuah rumah, ada berbagai hal yang mesti diperhatikan. Mulai dari furniture, warna cat rumah, hingga material bangunan yang akan digunakan. Bahkan, material memiliki posisi yang jauh lebih penting dibandingkan dengan desain dan furniture. Hal ini karena dengan material yang baik, maka rumah akan tampil menarik, kokoh, dan pastinya tahan lama. Sehingga membuatnya nyaman untuk dihuni. Bagi Anda yang berencana akan membangun sebuah rumah atau bangunan, berikut adalah beberapa material bangunan yang meski menjadi bahan pertimbangan.

Material Bangunan

Kayu

bangunan
Ilustrasi material bangunan. Sumber gambar: Pinterest

Material pertama adalah kayu. Di mana, material satu ini merupakan salah satu material yang memang cukup banyak digunakan oleh masyarakat. Ada yang menjadikan kayu sebagai material paling dominan demi menciptakan sebuah nuansa yang alami, dan ada pula yang hanya menggunakannya sebagai pelengkap.

Tentu, hal ini akan disesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan Anda sebagai penghuni rumah. Setiap orang memiliki selera masing-masing ya. Termasuk dalam penggunaan material. Sayangnya, material kayu ini tergolong tidak ramah lingkungan. Pasalnya, semakin banyak material kayu yang digunakan, maka akan semakin banyak penebangan hutan terjadi.

Apalagi ternyata, angka penanaman kembalinya tidak sebanyak angka penebangannya. Belum lagi jika memperhatikan masa tumbuhnya yang membutuhkan waktu bertahun-tahun. Jika Anda tetap akan menggunakan material kayu ini, maka ada baiknya jika hanya menjadikannya sebagai pelengkap atau tambahan saja. Karena dengan demikian, Anda sudah ikut serta dalam melindungi bumi loh.

Batu bata

Material bangunan kedua adalah batu bata. Ya, batu bata juga merupakan salah satu material bangunan yang banyak dipilih dan digunakan oleh masyarakat Indonesia. Karena selain kokoh, ia juga ditawarkan dengan harga yang masih tergolong terjangkau.

Baca Juga :  3 Tips Memilih Hebel

Jadi masih bisa dibeli oleh masyarakat dari kalangan atas hingga masyarakat ekonomi menengah ke bawah. Apabila Anda tengah mencari material yang kokoh, maka bisa memilih batu bata sebagai pilihan. Tapi sayangnya, proses pemasangannya terbilang cukup memakan waktu.

Hal ini karena ukurannya yang kecil. Selain itu, material satu ini juga membutuhkan bahan perekat yang banyak agar bisa maksimal. Selain itu, proses produksinya akan sangat tergantung dengan cuaca. Ketika musim hujan, akan sangat sulit menemukan batu bata.

Batu alam

bangunan
Ilustrasi material bangunan. Sumber gambar: Pinterest

Batu alam adalah material bangunan yang cukup kuat. Sehingga, ia kerap digunakan untuk bahan pembuat pondasi rumah atau bangunan.  Material satu ini sangat mudah Anda temukan di rumah yang berkonsep modern atau kekinian.

Begitu Anda menggunakan material batu alam, maka nuansa rumah akan terasa sangat alami. Bahkan, ia mampu menghadirkan kesan estetik loh. Apabila di rumah Anda terdapat sebuah taman, maka tidak ada salahnya menambahkan batu alam ini ke taman tersebut. Karena akan melengkapi unsur naturalnya.

Harganya masih tergolong ramah kantong ya. Karena sekilonya hanya dibandrol seharga Rp. 5.000 saja. Selain bisa diaplikasikan ke bagian taman, ada juga kok yang menjadikan batu alam sebagai pelengkap  pagar rumah. Dan ternyata, hasilnya menakjubkan loh.

Bambu

Material bangunan yang selanjutnya adalah bamboo. Selama ini, kita hanya akrab dengan batu bata, kayu, atau batu alam kan? Tapi, siapa sangka jika ternyata, material bangunan satu ini juga sangat pas menjadi pilihan Anda. Hal ini karena material bamboo sendiri bisa menghadirkan nuansa alam di sekitar rumah Anda.

Anda bisa mengaplikasikannya ke teras rumah atau bagian taman. Dengan demikian, rumah tersebut akan terlihat sangat estetik dan pasti tidak membosankan.

Baca Juga :  9 Model Rumah Sederhana yang Patut Anda Pertimbangkan

Untuk material bamboo ini sangat pas bagi Anda pecinta Japanese atau Japandi Style. Harganya masih lumayan murah loh. Hanya sekitar Rp. 5.000 hingga Rp. 40.000 an saja. Harganya akan disesuaikan dengan ukuran dan juga jenis yang akan Anda beli.

Keramik

Selama ini, kita mengenal keramik sebagai material bangunan untuk lapisan lantai. Padahal sebenarnya, ia bukan hanya sekedar bisa Anda aplikasikan ke bagian lantai saja. Tapi juga bagian lainnya. Hingga kini, sudah ada berbagai macam motif keramik yang bisa Anda temukan.

Maka, pilihlah motif yang menarik agar bisa menciptakan sebuah nuansa rumah yang cantik, estetik, nyaman, dan harmonis. Dalam pengaplikasiannya, Anda bisa memadukan beberapa motif.

Bahkan, menggunakan warna yang kontras juga bukanlah sebuah masalah loh. Justru ia akan menghasilkan sebuah tampilan yang berbeda dari biasanya. Kalau untuk harga sih beragam ya. Tergantung dengan kebutuhan Anda.

Kaca

Kaca adalah material bangunan yang banyak digunakan di tahun 2021 ini. Ia bukan hanya banyak diaplikasikan ke bangunan rumah saja, tapi juga ke berbagai bangunan lain. Seperti hotel, café, mall, dan lain sebagainya. Hal ini karena material satu ini mampu menyulap sebuah bangunan menjadi lebih menarik.

Bukan hanya itu saja, ia juga bisa membuat sebuah ruangan terasa lebih lega atau lebih luas loh. Keren ya. Hanya saja, ketika menggunakan material bangunan satu ini Anda meski merawatnya dengan lumayan ekstra. Harganya juga tidak main-main loh. Ya sebandinglah dengan tampilan yang Anda dapat.

Cat tembok

Cat tembok menjadi salah satu pelengkap di sebuah rumah. Tanpa adanya cat rumah, tentu semua bangunan terasa seperti biasa saja. Semewah apapun desainnya.

Baca Juga :  9 Kelebihan dari bata ringan

Pemilihan warna cat dalam sebuah bangunan adalah hal yang penting Anda perhatikan. Sebab, warna cat bisa menentukan suasana di sebuah rumah. Ada warna yang memang akan membuat rumah terasa sesak, ada pula yang sebaliknya.

Maka, pandai-pandailah dalam memilih warna cat rumah. Adapun warna yang bisa Anda coba adalah warna monokrom, abu-abu, atau putih. Ketiga warna tersebut mampu menyulap rumah kecil Anda menjadi terasa lebih lega.

Bata ringan

bangunan
Ilustrasi material bangunan. Sumber gambar: Pinterest

Material yang terakhir adalah bata ringan. Material satu ini adalah inovasi terbaru dan terbaik di dunia pembangunan. Di mana, ia seolah-olah telah mengcover seluruh keunggulan-keunggulan material bangunan di atas menjadi sebuah produk yang unggul. Diproduksi menggunakan teknologi canggih.

Sehingga, dalam sekali produksi bisa menghasilkan banyak produk berkualitas. Proses produksi bata ringan tidak tergantung dengan kondisi cuaca. Dalam artian, ia akan tetap bisa diproduksi dalam keadaan apapun. Baik ketika musim penghujan atau musim panas.

Jika menggunakan material berupa bata ringan, ada berbagai keuntungan yang Anda dapatkan. Salah satunya adalah hemat biaya. Hal ini karena proses pemasangannya yang mudah, sehingga membutuhkan waktu pemasangan yang singkat.

Dengan demikian, Anda tidak meski membayar jasa dalam angka yang tinggi kan? Bukan hanya itu saja, material satu ini juga dibandrol dengan harga yang ramah kantong.

Untuk mendapatkannya, Anda bisa mengunjungi distributor bata ringan atau hebel di kota Anda. Tenang, menemukan distributor hebel bukanlah sesuatu yang sulit kok. Karena sudah tersebar di berbagai kota.

Demikian seputar beberapa material bangunan yang meski Anda pahami. Tentukan kebutuhan Anda, dan gunakan material berkualitas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *